Cara Belajar Ngeblog Menggunakan Hp Android
Apa kabar Pemirsa ?
Cara ngeblog menggunakan Hp android memang agak susah namun bukan berarti tidak bisa dilakukan.
Disini saya akan membahas cara ngeblog di Blogspot lewat Hp android dan persiapan-persiapan apa saja yang harus dilakukan.
Baca juga: Cara praktis membuat blog di blogspot .
Pertama sebelum ngeblog di Blogspot via Hp android siapkan beberapa aplikasi pendukung di Hp Anda, yaitu:
Aplikasi browser internet
- Operamini
- Uc browser
Aplikasi edit foto - Photo Edit
- PicSay Pro
Aplikasi edit template - Jota text Editor
- Es Penjelajah
Aplikasi posting artikel - Aplikasi Blogger
Semua aplikasi diatas bisa Anda unduh di
Play Store atau mencari di Google pencarian, dan masing-masing aplikasi diatas mempunyai fungsi sebagai pendukung untuk ngeblog di Blogspot dan masing-masing fungsi akan dijelaskan dibawah:
Aplikasi browser internet yaitu:
Operamini bisa digunakan di Hp android untuk membuat blog dan posting artikel namun seringkali di Hp android tertentu tidak bisa edit artikel karena
blank , dan operamini juga bisa digunakan untuk unggah dan download template Blogspot namun format file nya 'do', jika ingin mengunggah kembali template harus dirubah dulu ke format file 'xml'
Uc browser bisa digunakan untuk membuat blog, posting dan edit artikel juga bisa digunakan untuk unggah dan download template, file download ber-format 'xml'
Aplikasi edit foto:
Aplikasi edit foto nantinya akan digunakan untuk keperluan ngeblog dan saya yakin sebagai seorang Blogger akan memerlukan aplikasi edit foto dan gambar.
Aplikasi edit template:
- Jota text Editor
- Es Penjelajah
Jota teks editor dan esfile penjelajah digunakan untuk edit template secara ofline dan esfile penjelajah dapat juga digunakan untuk merubah atau meng-extra file 'zip' jadi 'xml'
Selanjutnya aplikasi posting artikel, yaitu:
Aplikasi blogger dapat digunakan dengan sangat mudah untuk ngeblog, posting artikel, unggah gambar dan edit artikel.
Demikianlah, bagaimana cara ngeblog di Blogspot menggunakan Hp android dijelaskan diatas, dan semua aplikasi diatas tidak harus selamanya seperti itu karena masih banyak aplikasi lain yang serupa maupun aplikasi pendukung lainnya.
Dan tetaplah belajar karena belajar ngeblog tidak bisa secara instan, semua butuh proses.
Belajar cara menggunakan satu aplikasi saja mungkin ada yang memerlukan waktu berminggu-minggu bahkan berbulan-bulan untuk bisa menggunakannya dengan hampir sempurna.
ADS HERE !!!