Apa kabar Pemirsa ?
Cara Membuat Kode Warna di Blog Sampai Bisa Sendiri
Cara membuat kode warna HTML dan hal penting yang harus diperhatikan adalah kita harus teliti dalam membuat kode sebab setiap kode sifatnya sensitif, salah sedikit saja memasang kode tidak bisa digunakan. Oleh karena itu di panduan belajar blog bersama ini mari simak dengan seksama.
Ada dua cara membuat kode warna HTML yang akan dibahas disini, yaitu:
- Membuat kode warna dengan menulis jenis warna langsung
- Membuat kode warna dengan angka dan huruf
Cara pertama membuat kode warna dengan menulis langsung nama warna.
Misal kalau ingin membuat kode warna merah (red) kita tinggal menyisipkan saja nama warna tersebut kedalam kode Html pembuat kode warna, contoh:
<font color="red">
Tulis teks yang ingin di beri warna disini.
</font> Jika kode Html diatas dipubliskan di posting artikel maka hasilnya akan seperti ini:
Tulis teks yang ingin di beri warna merah disini
Begitu pun kalau Pemirsa ingin membuat kode warna lain, contoh:
<font color="blue">
Warna Biru </font> <font color="yellow">
Warna Kuning</font> <font color="green">
Warna Hijau</font> <font color="orange">
Warna Orange</font> <font color="gold">
Warna Emas</font> <font color="silver">
Warna Perak</font> <font color="red">
Warna Merah </font> <font color="violet">
Warna Violet</font> Tulisan yang berwarna merah adalah kode warna yang disisipkan, dan jika kode warna diatas dipublikasikan di posting blog hasilnya akan seperti ini:
Warna Biru Warna Kuning Warna Hijau Warna Orange Warna Emas Warna Perak Warna Merah
Warna Violet Sampai disini saja rasanya pemirsa sudah dapat membuat kode warna sendiri dan jadinya tidak perlu repot lagi harus kesana-kemari cari kode warna, hanya dengan mengetahui nama-nama warna dalam bahasa Inggris dan kode Html pembuat kode warna saja Anda sudah bisa membuat kode warna-warni yang di inginkan.
Cara kedua membuat kode warna dengan angka dan huruf
Cara membuat kode warna dengan angka dan huruf cukup mudah hampir sama dengan yang diatas, bedanya kalau membuat kode warna pakai angka dan huruf Anda harus menambahkan tanda pagar (#) di depan kode yang akan disisipkan.
Ok, sebelum melangkah lebih lanjut mari kita simak dulu pertanyaan-pertanyaan dibawah ini:
Angka apa saja yang bisa di buat jadi kode warna ?>
Semua angka dari 0 sampai 9.Berapa jumlah angka yang akan disimpan jadi kode warna ?
Minimal 3 angka, maksimal 6 angka. Pada umumnya 6 angka lebih banyak digunakan daripada 3 angka.Bagaimana dengan huruf ?
Kalau huruf yang bisa digunakan mulai dari huruf A sampai huruf F, dan jumlah minimal dan maksimal sama dengan angka.Apakah angka dan huruf bisa dicampur ?
Bisa.Semua jawaban diatas tidak selamanya demikian, karena segala sesuatu bisa salah dan berubah.
Setelah menyimak pertanyaan diatas selanjutnya mari kita buktikan, apa benar dengan membaca artikel ini jadi bisa membuat kode warna sendiri ?
Silahkan Pemirsa tulis angka apa saja, jumlahnya 6 angka atau huruf saja atau dicampur aduk kemudian sisipkan di kode html pembuat kode warna hasilnya akan jadi warna.
Berikutnya contoh membuat kode warna dengan huruf dan angka yang sengaja disisipkan dengan warna merah agar nampak jelas dimana kita bisa menyimpan letak kodenya, oh ya, Anda juga bisa sekalian meng-copy kode warna di bawah ini:
<font color="#ff0000">
Isi teks Anda disini.
</font> <font color="#000000">
Tulis kata Anda disini.
</font> <font color="dddddd">
Teks berwarna Anda disini.
</font> <font color="#006400">
Tulis teks warna disini.
</font> <font color="#f05239 ">
Warna teks Anda disini.
</font> <font color="#ccb666">
Beri warna teks disini.
</font> <font color="#0000ff">
Teks diberi warna disini.
</font> <font color="#ee00ff">
Disini teks diberi warna.
</font> Jika kode-kode warna diatas dipublikasikan diposting artikel blog maka hasilnya akan seperti ini:
Isi teks Anda disini. Tulis kata Anda disini. Teks berwarna Anda disini. Tulis teks warna disini. Warna teks Anda disini. Beri warna teks disini. Teks diberi warna disini. Disini teks diberi warna.Silahkan pemirsa kreasikan sendiri karena cara membuatnya sangat mudah.
Selanjutnya baca panduan Cara menggunakan kode warna html di posting blog/website dan
cara membuat link pada teks dan gambar di posting blog.
ADS HERE !!!